Pada siang hari aku sedang beraktifitas
, lalu aku mendapatkan satu pesan melalui via Blackberry Messenger (BBM) yang
menceritakan seorang anak yang sangat perhitungan dan mengharapkan imbalan dari
Ibunya. Jadi ceritanya seperti ini , seorang anak membantu ibunya dan
menuliskan diselembar kertas yang berisikan apa yang anak itu bantu, lalu ibu
menerima kertas tersebut. Dan dikertas tersebut berisikan :
1 . Membantu
ke warung : 20 ribu
2 . Menjaga
adik : 20 ribu
3 . Membuang
sampah : 5 ribu
4 . Membereskan
tempat tidur : 10 ribu
5 . Menyiram
bunga : 15 ribu
6 . Menyapu
lantai : 15 ribu
Jumlah seluruhnya :
85 ribu
Lalu selesai membaca , ibu
tersenyum dan mengambil pulpen lalu menuliskan dibelakang kertas yang sama, dan
berisikan :
1 . Mengandungmu
selama 9 bulan : GRATIS
2 . Jaga
malam karena menjagamu : GRATIS
3 . Air
mata yang menetes karenamu : GRATIS
4 . Khawatir
memikirkan keadaanmu : GRATIS
5 . Menyediakan
makanan, minuman, pakaian dan keperluanmu : GRATIS
Jumlah seluruh
nilai kasihku : GRATIS
Lalu setelah anak itu membacanya
tak terbendung lagi air mata yang menetes, lalu anak itu memeluk ibunya dan
berkata : “ Saya sayang ibu” dan menuliskan dikertas : LUNAS.
Ini pembelajaran untuk kita semua
, agar tidak mengharapkan imbalan apapun untuk membantu orang tua karena sudah
banyak pengorbanan yang orang tua lakukan untuk kita terutama Ibu, hingga nyawa
pun dipertaruhkan untuk melahirkan dan membesarkan kita, maka sayangilah orang
tua kita terutama IBU.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar